BAB 6: LATIHAN DAN PENGEMBANGAN SDM

Nama              : Rachmah Auliawati
NPM               : 28216446
Kelas               : 4EB12

Soal Pilihan Ganda dan Jawaban
1.      Pengertian dari pelatihan SDM adalah...
A.    Proses yang didesain untuk meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan teknis, ataupun meningkatkan kinerja pegawai.
B.     Proses yang didesain untuk meingkatkan kemampuan konseptual, kemampuan dalam pengambilan keputusan, dan memperluas human relation.
C.     A dan B benar.
D.    Semua Jawaban Salah.
JAWABAN: A
2.      Dibawah ini merupakan jenis-jenis dari pelatihan dan pengembangan SDM, Kecuali...
A.    Pelatihan Tim.
B.     Pelatihan Lintas Fungsional.
C.     Pelatihan Keahlian.
D.    Pelatihan Mencuri.
JAWABAN: D
3.      Pengertian Pengembangan SDM adalah...
A.    Proses yang didesain untuk meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan teknis, ataupun meningkatkan kinerja pegawai.
B.     Proses yang didesain untuk meingkatkan kemampuan konseptual, kemampuan dalam pengambilan keputusan, dan memperluas human relation.
C.     Jawaban A dan B Salah
D.    Semua Jawaban Benar
JAWABAN: B
4.      Metode pelatihan yang langsung ditangani oleh supervisi/ pimpinan perusahaan adalah merupakan metode...
A.    Metode Praktis (On Job Training)
B.     Metode Linier
C.     Metode Simulasi
D.    Semua Jawaban Benar
JAWABAN: A
5.      Studi Kasus, Permainan Rotasi Jabatan, Permainan Bisnis, dll. Merupakan contoh dari metode...
A.       Metode Praktis (On Job Training)
B.       Metode Linier
C.       Metode Simulasi
D.       Semua Jawaban Benar
JAWABAN: A

Soal Essay dan Jawaban
1.      Sebutkan dan Jelaskan 2 metode pelatihan?
JAWABAN:
a.       Metode Praktis (On Job Training) adalah: metode pelatihan yang langsung ditangani oleh supervisi atau pimpinan perusahaan.
b.      Metode Simulasi adalah: metode dimana karyawan peserta latihan representasi tiruan (artificial). Suatu aspek organisasi dan diminta untuk menanggapinya seperti dalam keadaan sebenarnya.
2.      Sebutkan manfaat dari Pelatihan dan Pengembangan
JAWABAN:
·         Mengurangi dan menghilangkan kinerja yag buruk
·         Meningkatkan produktivitas
·         Membentuk sikap, loyalitas, da kerja sama yag lebih menguntungkan
·         Memenuhi kebutuhan perencanaan sumberdaya manusia
·         Mengurangi frekuensi dan biaya kecelakaan kerja
·         Membantu karyawan dalam peningkatan dan pengembangan pribadi mereka
3.      Sebutkan 5 Tujuan dari Pelatihan dan Pengembangan
JAWABAN:
a.      Mengurangi waktu belajar seorang individu baru untuk menjadi kompeten dalam pekerjaan.
b.      Membantu memecahkan persoalan operasional.
c.       Mengorientasikan setiap individu terhadap organisasi.
d.      Memberikan kemampuan yang lebih tinggi dalam melaksanakan tugas dalam bekerja.
e.      Meningkatkan tingkat professionalisme para karyawan.
4.      Jelaskan Pengertian dari Pelatihan Formal dan Non-Formal
JAWABAN:
a.       Pelatihan formal adalah pelatihan yang dilaksanakan secara formal (resmi) oleh organisasi atau perusahaan untuk para karyawan. Pelatihan jenis ini biasanya dilakukan secara teratur, terjadwal dengan mengacu pada kurikulum-silabus yang sudah ada.
b.      Pelatihan nonformal adalah pelatihan yang diadakan untuk melengkapi pelatihan formal. Pelatihan formal tidak selalu dapat dilakukan, karna ia memerlukan biaya yang besar, waktu yang lama, dan tenaga kerja yang harus dibayar mahal dan sebagainya. 
5.      Sebutkan langkah-langkah pengembangan organisasi
JAWABAN:
a.       Penilaian keadaan.
b.      Pemecahan masalah.
c.       Implementasi.
d.      Evaluasi.




Komentar

Postingan populer dari blog ini

BAB 9: PENILAIAN PRESTASI KERJA

Perencanaan Bisnis & Contoh Proposal Bisnis Catering

BAB 8: PROMOSI DAN PEMINDAHAN